Widang – Pembinaan rohani dan mental yang dilaksanakan Polsek Widang merupakan upaya dalam meningkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaan anggotanya kepada Allah Subhanahu Wata’ala.
“Kegiatan Binrohtal dilaksanakan di Mushola An Nur Polsek Widang seusai pelaksanaan apel pagi, Rabu (05/10/22).
Kegiatan diawali dengan yasinan lalu ceramah agama. Setelah itu kita lanjutkan dengan doa bersama untuk korban dari Suporter Arema sebagai rasa empati dari Kepolisian, ” ungkap Waka Polsek IPTU Sugiwarso, S.E., usai kegiatan.
IPTU Sugiwarso menambahkan, kegiatan Binrohtal sebagai wadah untuk membentuk karakter/mental angggota Polri khususnya Anggota Polsek Widang untuk menjadi lebih humanis.
“Kegiatan ini yang setiap minggu sekali dilakukan bertujuan untuk semakin menjadikan para personil Polri untuk selalu bertaqwa kepada Tuhan YME, menjadikan semua anggota menyadari bahwa agama merupakan alat kontrol diri agar tidak menyimpang,” imbuhnya.
Kegiatan ini wajib diikuti, lantaran fungsinya dapat menyegarkan pikiran anggota yang setiap hari disibukkan dalam melaksanakan tugas, ini memberikan siraman rohani dan moral kepada personil Polri, ” pungkas IPTU Sugiwarso.
Kontributor : B2