Denpasar – Dalam rangka memperingati HUT TNI ke – 77 Tahun 2022 serta mempererat Sinergitas TNI Polri, jajaran Polsek Denpasar Timur (Dentim) menyampaikan ucapan selamat HUT TNI yang Ke-77 di Markas Koramil 1611-01 Dentim, jalan Melati, Denpasar Rabu (5/10/22) Pagi.
Usai melaksanakan apel pagi Personil Polsek Dentim beserta para Kanit dan anggota yang di pimpin oleh Kapolsek Dentim I Nengah Sudiarta S. Sos dan Kapolsek Denut Iptu Carlos Dolesgit SH. M.H., menyambangi Kantor Koramil 1611-01 Dentim.
Kedatangan Kapolsek beserta anggota ini disambut langsung oleh Danramil Kapten Inf. Cipto Sujokodan menerima tumpeng Ulang Tahun sebagai simbolis bentuk ucapan selamat HUT TNI ke – 77.
Danramil dengan rasa haru mengucapkan terima kasih kepada Kapolsek beserta anggota Polsek Dentim atas segala perhatian yang sudah berkenan menyempatkan waktu untuk berkunjung.
“Ini sangat luar biasa, saya berharap silaturrahmi kita senantiasa berjalan dan saling bahu membahu dalam melaksanakan tugas. Kami juga berharap agar masyarakat bisa mencontoh kerukunan dan keguyuban ini,” tutur Danramil.
Pada kesempatan tersebut Kapolsek Dentim memotong tumpeng dan mengucapkan Dirgahayu TNI ke – 77 serta ungkapan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa karena sampai saat ini Sinergitas TNI Polri di wilayah Denpasar Timur cukup baik.
“Semoga dihari jadi yang ke – 77 ini TNI semakin solid, jaya dan dicintai masyarakat dan menjadi kebanggaan rakyat serta bersama sama menjaga situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah Kecamatan Denpasar Timur”, pungkas Kapolsek Dentim.