Bajawa – Personil Polres Ngada bersama Bhayangkari Cabang Ngada melaksanakan peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW, 12 Rabiul Awal 1444 H/2022 M, bertempat di Aula Lantai 2 Polres Ngada, Selasa (18/10/2022)
Hadir dalam kegiatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW, Kapolres Ngada AKBP Padmo Arianto, S.I.K, Ketua Bhayangkari Cabang Ngada Ny. Chici Padmo Arianto, personil Polres Ngada dan Polsek jajaran yang beragama Islam dan Bhayangkari Cabang Ngada
Pada tahun 2022 ini, Maulid Nabi Muhammad SAW bertepatan tanggal 8 Oktober 2022
Maulid Nabi Muhammad berarti perayaan untuk memperingati hari kelahiran Nabi Muhammad SAW
Perayaan Maulid merupakan tradisi yang berkembang dimasyarakat Islam jauh setelah Nabi Muhammad wafat, serta makna dari peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW adalah sebagai bentuk penghormatan kepada Rasulullah
Perayaan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW dilingkungan Polres Ngada oleh para anggota dan Bhayangkari dilaksanakan pada selasa (18/10), diisi dengan kegiatan sosial dan tausyiah serta berdoa bersama
Selaku penceramah pada perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW dilingkungan muslim Polres Ngada yaitu Ustad Ridwan, S.H.I
Dalam tausyiahnya mengatakan perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW ini sebagai bentuk penghormatan dan juga kegembiraan, serta upaya untuk mengenal keteladanan Rasulullah SAW sebagai pembawa ajaran Islam
Sebagaimana tercantum dalam Surat Al Ahzab ayat 21, yang artinya
“Sesungguhnya telah ada pada (diri) Rasullulah itu suri teladan yang baik bagimu (yaitu) bagi orang yang mengharap (rahmat) Allah dan (kedatangan) hari kiamat dan dia banyak menyebut Allah”
Kapolres Ngada AKBP Padmo Arianto, S.I.K, kepada media mengatakan bahwa personil Polres Ngada dan Bhayangkari Cabang Ngada yang beragama Islam memperingati Maulid Nabi Besar Muhammad SAW sebagai wujud memperingati hari kelahiran Nabi Muhammad SAW, 12 Rabiulawal 1444 H
“Maulid Nabi Besar Muhammad SAW, dilingkungan Polres Ngada mengangkat tema Aktualisasi Keteladanan Ahlak dan Kepemimpinan Nabi Muhammad SAW, Kita Wujudkan Polri Yang Presisi”
“Kami senantiasa meladanai ahlak Nabi Muhammad SAW, baik dalam berkehidupan sehari-hari maupun dalam melaksanakan tugas sebagai anggota Polri”
“Saya selaku Kapolres Ngada menghimbau dan mengajak seluruh personil Polres Ngada dan keluarganya yang beragama Islam, untuk meneladani Ahlak Rasulullah dan sebagai contoh dan teladan bagi rekan kerja maupun bagi masyarakat”.tuturnya
Adapun makna dan nilai peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW bagi personil Polres Ngada diantaranya
Pertama Nilai Spritual, dengan memperingati maulid, kita akan sendirinya ingat dengan perintah bershalawat kepada Nabi Muhammad SAW
Kedua Nilai Moral, Nilai moral dapat meniru dan mencontoh dengan menyimak akhlak terpuji dan nasab mulia dalam kisah teladan Nabi Muhammad SAW
Ketiga Nilai Sosial, Memuliakan dan memberikan jamuan makanan para tamu, terutama dari golongan fakir miskin, hal ini dianjurkan agama, karena memiliki nilai sosial yang tinggi
Keempat Nilai Persatuan, nilai persatuan akan terjalin dengan berkumpul bersama dalam rangka bermaulid dan bershalawat maupun berdzikir. (Edi D/Hums)